Pantai Teleng Ria

Mendengar kata Pacitan mungkin yang akan terlintas di benak Anda adalah wisata goa. Sebab, Pacitan memang dikenal dengan julukan Seribu Goa karena memiliki banyak sekali wisata goa yang indah. Meski begitu, pesona wisata bahari Pacitan rupanya tidak kalah indah dan memukau. Salah satunya adalah Pantai Teleng Ria yang terletak di Desa Sidoharjo, Kecamatan Pacitan.

Pantai yang kerap diberikan julukan โ€œsurga tersembunyiโ€ oleh para wisatawan ini memiliki luas kurang lebih 40 hektar dan termasuk pantai yang cenderung landai. Sehingga, sangat menyenangkan untuk bermain di bibir pantainya dengan pemandangan yang sangat indah. Suasana pantai pun menyejukkan membuat pengunjung betah berlama-lama di sini.

Selain pemandangannya yang indah, pantai Teleng Ria juga memiliki beberapa fasilitas yang bisa digunakan untuk wisatawan, seperti restauran dengan menu seafood andalan, kamar mandi umum, tempat surfing, wahana permainan air/waterpark, hingga penginapan. Tiket masuk ke waterpark hanya 10 ribu saja dan Anda sudah bisa menikmati berbagai wahana bersama keluarga.

Untuk menuju pantai ini, Anda perlu berangkat dari kota sekitar 15-30 menit di perjalanan. Akses menuju pantai ini sangat mudah dilalui oleh motor, mobil pribadi, maupun bus. Di sepanjang jalan menuju pantai juga sudah banyak sekali petunjuk jalan, sehingga Anda tidak perlu khawatir tersesat meski baru pertama kali ke pantai ini.

Scroll to Top