Kota Yogyakarta sebagai daerah istimewa rasanya selalu menarik untuk diceritakan pada setiap sudutnya. Apalagi sistem pemerintahan kerajaan masih dipertahankan. Sebagai kota dengan kearifan lokal yang masih kental, Yogyakarta memiliki berbagai macam pilihan tempat wisata. Salah satunya yaitu Pantai Parangkusumo. Setiap wisatawan Yogyakarta pasti tidak asing dengan cerita yang banyak beredar.
Pantai Parangkusumo
Terlepas dari balutan cerita yang beredar, Pantai Parangkusumo memiliki pemandangan indah yang patut untuk dikunjungi saat Anda berlibur ke Yogyakarta. Saat menginjakkan kaki ke tempat ini, Anda akan disambut dengan prosesi kearifan lokal yang dipercayai oleh banyak masyarakat sekitar.
- Daya Tarik
Sebagai destinasi wisata yang telah dikelola dengan baik, Pantai Parangkusumo dilengkapi dengan berbagai fasilitas pendukung. Pada bagian tepi pantainya telah dibangun paving agar pengunjung dapat dengan nyaman menyusuri pantai. Selain itu, jika Anda berkunjung pada bulan Juli hingga Agustus, akan disuguhi eksotisme pemandangan sunset yang menakjubkan.
Keunikan pantai ini adalah adanya Gumuk Pasir. Saat Anda berkunjung ke tempat ini, seketika akan merasa terlempar di tempat lain, yaitu sebuah padang pasir. Wahana yang menarik di Gumuk Pasir ini adalah permainan sandboarding atau seluncuran di atas pasir.
- Harga Tiket Masuk
Pantai Parangkusumo sebenarnya berjajar dengan Parangtritis. Untuk masuk ke tempat ini, Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 3 ribu. Biaya tersebut sudah termasuk tiket masuk ke pantai Parangtritis. Sedangkan untuk biaya parkirnya, jika Anda membawa motor maka akan dikenakan Rp 2 ribu dan Rp 5 ribu untuk mobil.